Proficiat, Tim Debat FH Ubaya Raih Juara 1 dan Best Speaker Kompetisi Debat Hukum Nasional 2021

Setiap tahun tim debat mahasiswa/i Fakultas Hukum Ubaya selalu menjuarai berbagai kompetisi Debat Nasional. Tahun 2021 ini tim yang terdiri dari  Gwyneth Eugenia (Angkatan 2021), Michael Christian (Angkatan 2020) Victoria Agatha (Angkatan 2021) yang juga tergabung dalam anggota KSM Debate and Mootcourt, berhasil meraih juara pertama pada Kompetisi Debat Nasional Formasi Law Fair 2021, sedangkan salah satu anggota tim Victoria Agatha juga berhasil meraih predikat Best Speaker.

Sekalipun tiga mahasiswa/i ini adalah angakatan mahasiswa yang masuk ke Ubaya sejak Pandemi Covid-19, nyatanya tidak menyurutkan langkah mereka untuk terus mengasah keterampilan di luar perkuliahan kurikuler. Melalui kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler, para mahasiswa terus berupaya mengembangkan keterampilan argumentasi dan penalaran hukum. Berada di bawah bimbingan dosen Ibu Michelle Kristina, S.H., M.Kn. dan Ibu Jennifer S.H., M.H., para mahasiswa/i tetap tekun mempersiapkan argumentasi-argumentasi mosi atau topik-topik kompetisi di tengah kesibukan perkuliahan.

Di ajang ini Formasi Law Fair 2021, para mahasiswa bertanding dengan 69 tim dari 23 Universitas seluruh Indonesia, baik swasta dan negeri. Juara 2 pada ajang ini diraih oleh Universitas Brawijaya dan juara 3 diraih oleh UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.

Proficiat kepada tim Debat FH Ubaya, semoga terus dapat mempertahankan dan meraih prestasi-prestasi berikutnya.